Polres Karawang, TNI-Polri dan Masyarakat Tingkatkan Ngawangkong Menjelang Sahur

    Polres Karawang, TNI-Polri dan Masyarakat Tingkatkan Ngawangkong Menjelang Sahur
    Polres Karawang, Polda Jabar - Jelang waktu sahur, Bhabinkamtibmas Polsek Karawang Kota Polres Karawang Aipda Andi Setiadi bersama Babinsa TNI Pelda Suprianto ngawangkong bersama masyarakat, Senin (1/4/2024) dini hari. Kegiatan humanis tersebut bertempat di Kawasan 3 Bisnis Center Kelurahan Tanjungpura, Kecamatan Karawang Barat, Kabupaten Karawang, Jawa Barat. Kapolres Karawang Polda Jabar AKBP Wirdhanto Hadicaksono melalui Kapolsek Karawang Kota Kompol H. Marsono menjelaskan, selain untuk menjalin keakraban, kegiatan ini juga bertujuan untuk menampung informasi, saran dan masukan masyarakat, terkait menjaga dan memelihara Harkamtibmas di bulan suci Ramadhan. "Nantinya akan berguna dalam menjaga Harkamtibmas di wilayah hukum kami, " ucap Kompol H. Marsono. Karena itu, Kapolsek mengarahkan Bhabinkamtibmas Aipda Andi Setiadi agar menggandeng Babinsa Pelda Suprianto mengingatkan warga sekitar agar dapat membantu kepolisian, dalam menjaga kondusifitas wilayah dari gangguan kamtibmas seperti, C3, tawuran warga, perang sarung serta gangguan kamtibmas lainnya. "Mari kita bekerjasama dalam menjaga Harkamtibmas di lingkungan kita, " pungkas Kapolsek. Kompol H. Marsono menandaskan, apabila ada sesuatu yang mencurigakan, segera laporkan ke Bhabinkamtibmas atau Babinsa. Warga juga bisa langsung menghubungi nomor WhatsApp Lapor Pak Kapolres maupun Lapor Pak Kapolsek. Kapolres Karawang_AKBP Wirdhanto Hadicaksono

    Cucu

    Cucu

    Artikel Sebelumnya

    Polres Karawang, Polisi Tingkatkan Ops Pekat...

    Artikel Berikutnya

    Pastikan Masyarakat Nyaman Beribadah, Satbrimob...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hidayat Kampai: Nepo Baby, Privilege yang Jadi Tumpuan Kebijakan Publik?
    Pemerintah Indonesia Berhasil Menaikkan Pajak dan Menurunkan Subsidi, Menteri Keuangan Terbaiknya di Mana?
    Bimbingan Teknis Penyuluhan dan Pemberdayaan Petani di Lampung, Tingkatkan Pemahaman Digital dan Pendanaan Usaha

    Ikuti Kami